Skip to main content

INOVASI PEMBELAJARAN DI MADRASAH

kangsam.com-Kementerian Agama melalui Direktorat KSKK madrasah selalu melakukan Inovasi Pembelajaran

1. Pembelajaran Jarak Jauh

Di era digital ini, jarak seharusnya bukan lagi suatu masalah dalam dunia pendidikan. Melalui teknologi koneksi internet, kamu dapat belajar apapun dari siapapun. Ingin belajar bahasa Arab dengan guru dari negeri Arab? Bisa! Ingin belajar bahasa Inggris dengan guru asing? Bisa! Tidak hanya tempat kursus bahasa asing online tapi kini universitas pun sudah ada yang online. Kehadiran secara fisik sudah bukan lagi masalah yang berarti. Batasan semakin menghilang sehingga kamu bisa belajar apapun yang kamu mau kapanpun dan di manapun. Jarak sudah bukan lagi menjadi penghalang. Namun, semudah apapun kamu mendapatkan akses pendidikan lewat internet, bila tidak ada komitmen untuk belajar, teknologi yang tersedia tidaklah berarti. Semua tetap berawal dari seberapa kuat keinginanmu untuk bisa.

2. Pembelajaran Berbasis Komunitas

Fungsi jejaring sosial kini tak melulu soal berkoneksi kembali dengan teman lama atau sanak keluarga yang tinggalnya jauh dari kamu. Kamu juga bisa menggunakan jejaring sosial untuk masuk ke dalam komunitas belajar. Misalnya kamu sedang belajar bahasa Inggris, maka masuklah ke komunitas atau grup belajar bahasa Inggris dalam jejaring sosial. Di dalam komunitas itu kamu bisa berbagi tips belajar atau bahkan langsung berlatih di sana.

3. Virtual Reality dan Augmented Reality

Belajar menjadi lebih efektif bila kita berada langsung di lokasi. Misalnya, belajar bahasa Inggris akan lebih efektif bila kita berada di negara yang berbahasa ibu bahasa Inggris. Dengan Virtual Reality dan Augmented Reality, kamu tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk belajar bahasa asing atau belajar hal lainnya.
Virtual Reality atau Realitas Maya adalah teknologi yang memungkinkan penggunanya untuk dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan berdimensi tiga (3D) yang disimulasikan oleh komputer sehingga penggunanya seolah-olah terlibat secara fisik dalam lingkungan tersebut. Augmented Reality atau Realitas Tambahan adalah teknologi yang menggabungkan benda-benda maya berbentuk 2 dimensi dan atau 3 dimensi dan benda-benda nyata ke dalam lingkungan nyata berdimensi 3, lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata agar terintegrasi dan berjalan secara interaktif dalam dunia nyata. Teknologi Augmented Reality biasa digunakan di bidang militer, medis, komunikasi, dan manufaktur. Teknologi ini bersifat simulasi.
Dengan penggabungan kedua teknologi ini, kamu bisa lebih mudah dalam mempelajari sesuatu. Misalnya bahasa asing, kamu bisa disimulasikan bahwa kamu sedang berada di negara tempat bahasa yang kamu pelajari. Kamu bisa dibuat seakan kamu berada di sana dan berbincang langsung dengan orang-orang di sana. Mungkin teknologi ini masih terlalu mahal untuk kamu tapi bukan berarti kamu tidak bisa belajar bahasa asing langsung dengan penutur aslinya. Kamu bisa mencoba kursus online seperti Squline. Squline kini hadir dalam bentuk aplikasi di ponsel kamu. Semua hadir dalam satu ketukan. Selamat Hari Inovasi Indonesia!

4. Simple Digital Learning

Pembelajaran berbasis digital, tidak lagi menggunakan banyak kertas dan buku cetakan melainkan sudah digitalisasi dan media pembelajarannya menggunakan LCD Projector/Smart TV dan Laptop/Smartphoneoleh Guru.

Join Telegram https://t.me/opm_madrasah

Comments

Popular posts from this blog

Update, User Password Bioportal Tahun 2024

Update : 30/06/2024 Dalam pelaksanaan Asesmen, ada link pendataan yang diluncurkan oleh Pusmenjar, diantaranya adalah Pra pendataan Asesmen dan Pelaksanaan Asesmen. Seperti halnya Ujian madrasah yang dimana pendataan menggunakan aplikasi PDUM ( Pangkalan Data Ujian Madrasah ) yang  integrasi tarik data siswa melalui  EMIS 4.0 ,  Asesmen madrasah pun juga demikian  berbasis integrasi tarik data siswa melalui EMIS 4.0 . Link Pendataan Asesmen Nasional  https://bioportal.kemdikbud.go.id/ User dan Password Terkait User dan Password secara default kami jelaskan sebagai berikut :  UNTUK LOGIN KE AKUN Laman Pendataan Asesmen Silahkan Lembaga Login Dengan Kombinasi berikut :  Untuk Jenjang MI User                      : DJTG0328 XXXX M Password                       :  JTG03JTG Keterangan :  XXXX  = Kode Madrasa...

Segera Mendaftar , Berikut Linimasi Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah (AKGTK) Tahap 1 2024

Assalamu'alaikum Wr Wb  Berdasarkan Surat Direktur Jenderal Pendidikan Islam  Nomor  : B-139/DJ.I/Dt.I.II/HM.00/04/2024 Tanggal: 30 April 2024 tentang Pelaksanaan Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan   Madrasah Tahun 2024. Dengan hormat, dalam rangka optimalisasi pelaksanaan program kerja tahun 2024, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam melalui Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah akan menyelenggarakan kegiatan Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan (AKGTK) Madrasah Tahun 2024 sebagai bagian dari program MadrasahbEducation Quality Reform (MEQR). Sehubungan hal dimaksud, perlu disampaikan hal-hal sebagai berikut:     AKGTK dilaksanakan pada tanggal 24 – 26 Juni 2024 , dan WAJIB diikuti oleh seluruh kepala madrasah, pengawas madrasah, dan guru dengan mata pelajaran tertentu untuk jenjang RA, MI, MTs, dan MA;  Pendaftaran melalui akun individu di SIMPATIKA pada tanggal 6 – 22 Mei 2024; AKGTK dilaksanakan secara da...

Panduan Regestrasi EMIS GTK oleh Operator Madrasah

Assalamu'alaikum Wr Wb Pada update emis kali ini, rilis fitur baru yaitu akun emis gtk madrasah  yang artinya semua GTK madrasah akan memiliki akun emis masing masing. Dalam rilis update ini proses regestrasi di lakukan oleh operator emis madrasah masing dengan mendaftarkan email gtk madrasah. Fitur baru ini termaktub dalam surat edaran dirjen pendis Nomor B-429/DJ.I/Dt.I.II/HM.00/10/2024 tanggal 25 Oktober 2024 Perihal Registrasi dan Uji Coba Integrasi Data Simpatika-EMIS . dalam surat edaran ini di jelaskan bahwa dirjen pendis akan melaksanakan uji coba aplikasi yang melibatkan seluruh admin secara nasionla sebelum dirilis bulan januari 2025 Maka dari itu diinformasikan kepada madrasah untuk :  Membuat akun guru emis dilingkungan masing masing secara kolektif yang di lakukan oleh operator madrasah. Ujicoba pelaksanaan aplikasi di laksanakan mulai tanggal 28 oktober 2024 s/d 30 November 2024 Tutorial panduan regestrasi akun emis GTK madrasah bisa di simak pada vidio berikut i...